Selasa, 10 Februari 2015

Desa Wisata Kebangsaan - Taman Nasional Baluran - Pulau Menjangan

Desa wisata kebangsaan
Taman nasional baluran - Situbondo

       Desa wisata kebangsaan - Situbondo adalah desa yang terletak di kabupaten sitobondo - jawa timur, dimana desa wisata baru saja di sahkan oleh pemerintah setempat sebagai suatu desa yang mencerminkan kadamaian dan kerukunan dalam kehidupan sehari-hari walau pun di desa tersebut berbeda-beda agama. 
DesaWisata Kebangsaan, Wonorejo,Situbondo

Kenapa Desa Kebangsaan Situbondo ?
Karena desa ini letaknya sangat strategis karena desa ini berebelahan dengan pintu masuk Taman Nasional baluran - Jawa timur dan juga akses penyebrangan ke pulau menjangan bali barat, Biasanya desa ini dijadikan tempat persinggahan para wisatawan yang hendak berkunjung ke pulau menjangan maupun taman nasional baluran maupun pulau menjangan bali, karena di desa wisata situbondo terdapat homestay dengan fasilitas yang memadai dan juga memberikan kenyanan untuk bermalam di homestay desa wisata situbondo,

Harga homestay di Desa Wisata Situbondo Baluran tidaklah malah, teman-teman cukup membayar Rp. 75.000/orang/malam dan sudah termasuk makan pagi. Jika teman-teman kesulitan mencari penginapan di desa wisata, teman-teman bisa menghubungi 0852 5979 2585 9 Bu Toto ( Pemilik Homestay di desa wisata




Dan apabila teman-teman kesulitan mencari informasi sewa kapal untuk kepulau menjangan, teman-teman bisa hubungi 0857 84203733 Ibu Yuni ( Pengelola Kapal ) harga kapal untuk ke pulau menjangan tidaklah mahal dan lebih murah di bandingkan dengan sewa kapal di watu dodol dan pelabuhan lalang di Bali, Harga sewa kapal di desa wisata adalah 135.00/orang ( termasuk : sewa kapal 1 hari, alat snorkel, handuk, makan siang, pelampung ) cukup murah kan.



Selain itu juga teman-teman bisa berkunjung ke Taman nasional baluran, di taman baluran kita dapat menikmati panorama yang indah dan juga melihat langsung flora dan fauna di alam bebas

  Taman nasional Baluran sangat terkenal dengan tempat konservasi flora dan fauna, didalamnya terdapat monyet,kerbau, macan tutul,buruk merak, banteng dll. sedangkan Floranya terdapat bunga rafflesia Arnoldi, dan pohon-pohon yang dilindungi. Taman nasional Baluran terkenal juga dengan sebutan "Africa Van Java", maksutnya adalah Taman Nasional ini sangat mirip dengan Africa dimana para hewan berkeliaran dan berlarian di padang rumput kering dengan berlatar belakangi gunung Baluran. Para pelancong pun bisa melihat sekeliling dari kejauhan di menara pandang BEKOL. Tak luput halnya, Taman nasional ini memeiliki Pantai Pasir putih yang indah, beranama Pantai Bama dan Hutan Mangrove yang luas dan sangat dilindungi oleh Dinas Perhutani setempat.


Perjalanan menuju BEKOL

Snorkeling di Pantai BAMA
Akses ke Desa Wisata Situbondo ?
Untuk akses ke desa wisata situbondo, jika teman-teman datang dari surabaya bisa ikuti jalur surabaya-banyuwangi, setelah teman-teman melewati hutan baluran, nanti ada pos polisi di sebelah kanan jalan, maju sedikit nanti ada gerbang taman nasional baluran dan lokasi desa wisata situbondo ada di sebelah gerbang taman nasional baluran. Perjalanan dari surabaya ke desa wisata situbondo -+ 6 jam.
Namun apabila teman-teman tidak mau repot untuk berkunjung ke desa wisata, taman baluran, pulau menjangan, teman-teman bisa hubungi travel agent pulau menjangan, baluran, kawah ijen yang ada di surabaya yang sudah sering dan berpengalaman di dunia wisata, khusus nya pulau menjagan, taman baluran, kawah ijen 0821 1803 2001 Ibu Tyas ( Pemilik travel Pulau menjangan ) atau coba kunjungi situsnya di www.funtripstour.com 

Jadi tunggu apalagi? rasakan sensasi berlibur di pulau menjangan, desa wisata dan taman nasional baluran. see u

Kontak recomended :
Nomer telpon kapal menjangan : 0857 8420 3733
Nomer telpon homestay baluran : 0852 59792585
Nomer telpon travel pulau menjangan : 0821 1803 2001